Berpakaian Dalam Islam
Berpakaian Dalam Islam | Referensi terbaru di 2017 via web Artikel Islami. Rekomendasi konten lengkap terbaik. - Artikel Islami. Artikel ini di beri judul Berpakaian Dalam Islam. Konten ini untuk anda pembaca setia https://islamizona.blogspot.com/. Bagikan juga postingan Berpakaian Dalam Islam terbaru ini ke media kalian. Supaya blog seputar Artikel Islami dan website terkait serta kamu mendapat manfaat dari info ulasan Artikel Islami di 2017 ini. Langsung saja baca dan simak mengenai Berpakaian Dalam Islam di bawah ini dari situs web Artikel Islami.
Allah SWT berfirman dalam Al Qur’an :
“Hai anak Adam, Sesungguhnya Kami telah menurunkan kepadamu pakaian untuk menutupi auratmu dan pakaian indah untuk perhiasan.” (QS AL A’Raf : 26)
Islam dengan prinsip-prinsipnya yang sempurna membolehkan pemeluknya untuk tampil dengan pakaian dan perhiasan yang layak dan terhormat dihadapan masyarakat. Dengan syarat, sesuai dengan adab berpakaian dalam islam.
“Dan orang-orang yang apabila membelanjakan (harta) mereka tidak berlebih-lebihan dan tidak (pula) kikir, dan adalah (pembelanjaan itu) ditengah-tengah antara yang demikian.” (QS Al Furqan : 67)
Islam menganjurkan pemeluknya untuk menjaga kebersihan dan berhias di tempat-tempat pertemuan,di hari Jum’at dan dua hari raya. Dalam melaksanakan ajaran agama islam tersebut harus diperhatikan rambu-rambunya,agar tidak terjebak kepada hal-hal yang dilarang Allah SWT dan Rasul-Nya.
Berikut ini beberapa perhiasan dan penampilan yang dilarang dalam agama Islam ;
1. Emas dan Sutera
Kedua benda ini diharamkan bagi laki-laki, adapun kaum wanita boleh memakainya (halal). Ahmad, AbuDawud,An Nasa’i dan Ibnu Majah meriwayatkan dari Ali ra. “Rasulullah SAW mengambil sutera dan memegangnya dengan tangan kanannya dan mengambil emas,kemudian memegangnya dengan tangan kiri,lalu bersabda : “Dua macam benda ini diharamkan bagi umatku yang laki-laki.”
2. Penampilan Yang Tidak Wajar
Yang dimaksud penampilan tidak wajar adalah, laki-laki berpenampilan dan berhias seperti wanita atau sebaliknya,wanita berdandan seperti laki-laki. Dari Ibnu Abbas ra, ia berkata : “Rasulullah SAW melaknat wanita yang menyerupai laki-laki dan laki-laki yang menyerupai wanita.”
3. Baju Kemasyuran dan Kesombongan
Yang dimaksud dengan baju kemasyuran adalah baju megah dan mahal yang dipakai dengan tujuan meyombongkan diri kepada khalayak ramai.
Ahmad, AbuDawud,dan An Nasa’i meriwayatkan, Rasulullah SAW bersabda : “Barang siapa memakai baju (pakaian) untuk menyombongkan diri, niscaya pada hari kiamat Allah SWT akan memakaikan pakaian kehinaan padanya.”
4. Merubah Ciptaan Allah SWT
Imam Muslim meriwayatkan : “Rasulullah SAW melaknat orang yang mentato dan yang ditato,yang memotong dan meruncingkan gigi dan yang dipotong dan diruncingkan giginya.”
Laknat Allah SWT juga dikenakan kepada orang-orang jaman sekarang yang melakukan operasi kecantikan,sebab dengan melakukan perbuatan itu ia telah merubah ciptaan Allah SWT. Al Qur’an menganggap bahwa pemikiran dan perbuatan seperti itu telah dipengaruhi oleh syaitan la’natullah.
“..Dan akan saya (syaitan) suruh mereka merubah ciptaan Allah,lalu benar-benar mereka merubahnya.” (QS An Nisa’ : 119)
5. Bejana Emas dan Perak
Imam Muslim meriwayatkan dari Ummu Salamah ra, bahwa Rasulullah SAW bersabda : “Sesungguhnya orang yang makan atau minum dalam bejana emas dan perak, hakikatnya ia sedang memasukkan api neraka jahannan ke dalam perutnya.”
Beliau SAW juga bersabda : “Benda-benda tersebut (bejana emas dan perak) adalah kepunyaan orang-orang kafir di dunia dan kepunyaan kita di akhirat.”
Penampilan yang dilarang bagi wanita wanita muslim
Islam tidak melarang wanita wanita muslim berhias dan memakai perhiasan,bahkan malah dianjurkan. Akan tetapi berhias dan memakai perhiasan tersebut perlu dibatasi dan diatur agar tidak mengundang bahaya. Dalam rangka menghindari bahaya dan menjaga ketentraman hidup dalam masyarakat,maka ada model dan cara tampil yang harus ditinggalkan oleh wanita wanita muslim,diantaranya :
1. Menyerupai Pakaian Laki-laki
“Bukan dari golongan kita perempuan yang menyerupai lelaki. Dan bukan dari golongan kita lelaki yang menyerupai perempuan.” (HR Imam At Thabrany)
2. Menyambung Rambut Kepala
Berkata Aisyah ra : “Ada seorang pemudi dari golongan Anshar telah kawin,lalu ia sakit. Maka rontoklah rambutnya,lantas keluarganya hendak menyambungnya, maka bertanyalah mereka pada Rasulullah SAW tentang hal itu, maka Beliau SAW bersabda : “Allah SWT telah melaknat perempuan yang menyambung rambut kepalanya (memakai cemara) dan yang meminta disambung rambut kepalanya.” (HR Imam Bukhari)
3. Mencacah Kulit (bertatto)
Berkata Ibnu Umar ra. : “Bahwa Rasulullah SAW melaknat perempuan yang menyambung rambut kepala dan yang minta disambung rambut kepalanya,yang mencacah kulit dan minta dicacah kulitnya.” (HR Imam Bukhari,Muslim,Turmudzi dan An Nasa’i)
4. Mencukur (Mencabut) Bulu Dahi (Alis)
Berkata Ibnu Mas’ud ra : “Aku pernah mendengar Rasulullah SAW melarang perempuan mencabut (mencukur) bulu dahinya (alis),mengikir giginya,menyambung rambut kepalanya,dan mencacah kulitnya.” (HR Imam Ahmad)
5. Memakai Parfum Bukan Ditempatnya
Rasulullah SAW bersabda : “Apabila seorang perempuan memakai bau-bauan (parfum) lalu keluar dari tempat kediamannya,lalu berjalan melewati banyak orang (yang bukan mahramnya) sehingga mereka mencium baunya,maka ia telah berzina dan tiap-tiap mata yang memandang kepadanya,itupun (dianggap telah) berzina.” (HR Imam Ahmad,An Nasa’i dan Hakim)
Demikian adab berpakaian dalam Islam. Semoga kita mampu berhati-hati sehingga tidak tergelincir kepada hal-hal yang dilarang Allah SWT dan Rasul-Nya. Amin
Seputar Berpakaian Dalam Islam
Terima kasih telah membaca Berpakaian Dalam Islam. Semoga pos dari situs web Artikel Islami berguna dan memberi manfaat. Baik untuk anda dan buat website
Artikel Islami. Silakan berbagi ulasan Berpakaian Dalam Islam tadi ke situs web media anda. Bagikan artikel dari Artikel Islami melalui media sosial yang ada di bawah. Dan kunjungi Daftar Isi Blog Artikel Islami untuk mendapat info lengkap terbaru 2017. Lalu baca pembahasan selain dari : Berpakaian Dalam Islam yang lebih terupdate lengkap dan free. Atau simak artikel gratis terkait dari situs web Artikel Islami di bawah. Demikan dan sekian tentang Berpakaian Dalam Islam. Dan Assalamualaikum pembaca Artikel Islami.