Klarifikasi Jadul Maula Soal Lukisan Gus Mus yang Terjual 2 Miliar

- 2/08/2017

Klarifikasi Jadul Maula Soal Lukisan Gus Mus yang Terjual 2 Miliar

 

Wartaislami.com ~ Menanggapi tulisan mengenai “Gus Mus dan Lukisannya yang Laku 2 Milyar“, Jadul Maula mengatakan hal itu tidak benar, meski ada beberapa setting dan peristiwa nyata.
“Itu hanya cerpen yang ditulis oleh temen saya. Mengenai penjualan lukisan Gus Mus, itu memang benar dan cerita bahwa saya mengantar uang ke Gus Mus, itu juga benar, tetapi soal nilai lukisan yang sampai dua milyar, itu yang tidak benar,” kata Wakil Ketua Lesbumi Nahdlatul Ulama ini, Selasa (15/12).
Dalam tulisan tersebut, diceritakan bahwa Jadul Maula tengah menyelenggarakan sebuah Pameran Lukisan di Bantul, Yogyakarta.
Suasana sepi, Jadul Maula sudah kehabisan asa. Pengunjung sepi, hanya satu dua pengunjung dan tak satupun lukisan terjual.
Lalu datanglah sepasang suami istri yang tertarik pada goresan abstrak bertuliskan nama Gus Mus. Rupanya si suami tertarik pada lukisan Gus Mus itu, segera ingin membelinya. Si Suami yang rupanya pengusaha ini, menawar lukisan Gus Mus 1 miliar.
Jadul Maula diceritakan kemudian menghubungi Gus Mus, mengabari kalau lukisannya ditawar orang 1 miliar. Jadul Maula baru sempat bicara kalau lukisan Gus Mus ada yang mau membeli, Gus Mus mengiyakan jual saja dan telfon ditutup.
Belum sempat menjawab tawaran pertama, si Pengusaha memberikan tawaran kedua untuk lukisan itu. Lukisan itu akhirnya laku 2 milyar.
Cerita masih berlanjut. Jadul Maula yang menerima uang itu, berniat menyampaikan uang hasi penjualan lukisannya ke Gus Mus. Dengan uang dalam koper, Jadul Maula sowan ke Gus Mus, dan memberikan uang tersebut.
“Gini aja… Aku ambil sepuluh juta. Buat biaya nambal ruang pondok yang bocor. Kalian berlima masing-masing lima juta,” ujar Gus Mus dalam cerita.
“Sisanya untuk kepentingan umat.” lanjut Gus Mus dalam cerita
Lukisan Gus Mus Paling Mahal Laku 100 Juta
Beredarnya tulisan “Gus Mus dan Lukisannya yang Laku 2 Miliar”, juga mendapat perhatian akun Gus Mus (Ahmad Mustofa Bisri). Gus Mus dalam akun tersebut mengatakan dengan satire, menghubungkan beredarnya cerita itu dengan issu MKD, SN, dan MN yang disebutnya membosankan.
“Entah siapa yang menebarkan issu tentang ‘Nasib Lukisan seharga 2 Milyar Karya GM?’, apakah itu sengaja dibuat oleh novelis/cerpenis untuk pengalihan dari issu tentang MKD, SN, dan NM yang membosankan.?” tulis Gus Mus.
Gus Mus dan Lukisannya yang Laku 2 Milyar - Status FBBerkomentar pada status ini, Gus Mus juga menyampaikan bahwa paling mahal lukisan termahal karyanya Rp. 100 juta. Dan semua hasil penjualan sesuai persetujuan keluarga disumbangkan untuk kepentingan sosial.
Gus Mus dan Lukisannya yang Laku 2 Milyar - Komen FB
sumber: arrahmah.co.id

Source Article and Picture : www.wartaislami.com

Seputar Klarifikasi Jadul Maula Soal Lukisan Gus Mus yang Terjual 2 Miliar

Advertisement
 

Cari Artikel Selain Klarifikasi Jadul Maula Soal Lukisan Gus Mus yang Terjual 2 Miliar