Kurang Sehat, KH Said Aqil Siradj Tetap Ngajar Al Barzanji dan Mengasuh para Santri

- 2/11/2017

Kurang Sehat, KH Said Aqil Siradj Tetap Ngajar Al Barzanji dan Mengasuh para Santri

 

Wartaislami.Com ~ Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Siroj (Kang Said) tengah beristirahat di kediamannya. Ia dikabarkan sedang kurang sehat. Kendati demikian, Kang Said tetap menjalankan aktivitasnya mengasuh santrinya di Pesantren Ats-Tsaqafah, Ciganjur, Jakarta Selatan.
“Bapak kurang enak badan. Besok bapak menjalani general check up di rumah sakit,” kata Hj Nurhayati Said Aqil Siroj, istri Kang Said kepada NU Online via telepon, Selasa (9/2) malam.
Aktivis PP Muslimat NU ini mengharapkan doa agar suaminya cepat pulih dan dapat beraktivitas kembali di tengah warga NU.
“Bapak hanya kurang enak badan biasa. Sekarang bapak lagi nonton Aswaja TV. Saya mohon doanya agar bapak cepat pulih,” tandas Hj Nurhayati.
Sementara salah seorang pengajar di Pesantren Ats-Tsaqafah Ulinnuha menerangkan bahwa Kang Said masih menjalani aktivitasnya membimbing para santri di Pesantren Ats-Tsaqafah.
“Kemarin bapak masih ngajar di pesantren. Bapak ngajar kitab Al-Barzanji. Ia menerangkan isi Al-Barzanji kepada para santri mulai dari kosakata hingga sejarahnya,” kata Ulinnuha.
Mari kita doakan bersama, semoga Kiai diberi kesehatan dan kekuatan untuk selalu memimpin NU.(Alhafiz K/NU Online/muslimoderat)


Source Article and Picture : www.wartaislami.com

Seputar Kurang Sehat, KH Said Aqil Siradj Tetap Ngajar Al Barzanji dan Mengasuh para Santri

Advertisement
 

Cari Artikel Selain Kurang Sehat, KH Said Aqil Siradj Tetap Ngajar Al Barzanji dan Mengasuh para Santri