Menjelang Dini Hari, Gus Mus Terbitkan Puisi Mistisisme

- 4/23/2017

Menjelang Dini Hari, Gus Mus Terbitkan Puisi Mistisisme

 

KH Mustofa Bisri atau akrab disapa Gus Mus kembali melucurkan sebuah puisi melalui akun facebook pribadinya Ahmad Mustofa Bisri. Puisi berjudul Aku Melihatmu itu diunggah pada Selasa (28/6) sekitar pukul 23.46 Wib. Dalam kurun tiga jam, lebih dari 2.500 netizen menyukainya, dan telah dibagikan sebanyak 315.
Berikut ini puisi karya pengasuh Pesantren Raudlatuh Tholibin, Rembang, Jawa Tengah.
AKU MELIHATMU
aku melihatmu
tersenyum bersama embun pagi
aku melihatmu
bernyanyi bersama burung-burung
aku melihatmu
bergerak bersama mentari bersama angin dan mega-mega
aku melihatmu
terbang bersama sekumpulan burung gereja
aku melihatmu
berenang bersama ikan-ikan dan lumba-lumba
aku melihatmu
meratap bersama mereka yang kelaparan
aku melihatmu
merintih bersama mereka yang kehausan
aku melihatmu
mengaduh bersama mereka yang kesakitan
aku melihatmu
berdendang bersama ibu yang meninabobokkan anaknya
aku melihatmu
melangkah bersama hamba yang berjuang menggapai citanya
aku melihatmu dalam gelap
aku melihatmu dalam terang
aku melihatmu dalam ramai
aku melihatmu dalam senyap
aku melihatmu
kau melihatku.
Ramadan 1437
(Zunus Muhammad) via nu online


Source Article and Picture : www.wartaislami.com

Seputar Menjelang Dini Hari, Gus Mus Terbitkan Puisi Mistisisme

Advertisement
 

Cari Artikel Selain Menjelang Dini Hari, Gus Mus Terbitkan Puisi Mistisisme