Presiden Minta Saran kepada Habib Lutfi bin Yahya Melalui Menkopolhukam

- 4/21/2017

Presiden Minta Saran kepada Habib Lutfi bin Yahya Melalui Menkopolhukam

 

Wartaislami.Com ~ Di tengah problematika yang mencekam Bangsa Indonesia akhir-akhir ini, Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo, melalui MENKOPOLHUKAM Luhut Binsar Panjaitan, sowan ke kediaman Habib Muhammad Luthfi Bin Yahya di Pekalongan untuk meminta saran.
Menurut Luhut, rencana silaturahim ke kediaman Habib Muhammad Luthfi sudah direncanakan sejak lama, namun baru dapat terealisasi pada Rabu (03/2) silam.
"Kami baru bisa silaturahmi (sekarang, red.) karena baru sekarang dapat berkunjung. Padahal sudah banyak rencana dan janjian (silaturahmi, red.) beberapa kali sebelumnya." tutur Jend. TNI Purnawirawan yang lahir di Sumatera Utara 68 tahun silam.
Bertemu Habib Luthfi, Luhut menyampaikan salam dari Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo (Jokowi), dan kedatangannya ke Pekalongan dimaksudkan untuk memperbincangkan problematika bangsa Indonesia saat-saat ini. Habib Luthfi dianggap sebagai tokoh pemimpin informal yang sangat berpengaruh, sehingga diharapkan dapat memberikan masukan-masukan kepada pemerintah terkait isu-isu yang populer di masa-masa sekarang.
Selain menyampaikan salam dari Presiden Jokowi, Luhut menyampaikan permintaan agar Habib Luthfi memberikan saran-saran kepada pemerintah, karena Luhut menganggap Habib Luthfi adalah sosok besar yang sangat peduli bangsa, di samping meminta berkah (tabarruk) dari Habib Luthfi.
"Kami berbincang banyak hal, dan beliau sebagai tokoh informal yang sangat berpengaruh, maka kami dari pemerintah Republik Indonesia meminta banyak masukan untuk menangani permasalahan-permasalahan yang populer di masa sekarang." tandasnya.
Sementara itu, Habib Luthfi Bin Yahya dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa baik pemerintah, TNI-Polri, serta para ulama negeri ini memang harus berperan aktif dalam membangun masyarakat.
"Jangan sampai direlakan satu rambut pun bagi oknum-oknum pemecah belah umat dan bangsa ini. Caranya, baik pemerintah, TNI-Polri, serta para ulamanya salling erat-mendekati, memperkuat ikatan bersama masyarakat, dan itulah wujud dari kemajuan dan meraih kejayaan NKRI di masa mendatang." tutur Rais 'Aam Jam'iyyah Ahl Al-Thariqah Al-Mu'tabarah Al-Nahdliyah (JATMAN).
Di akhir kunjungan, nampak bahwa Luhut sangat akrab dengan Habib Luthfi, dilihat dari perbincangan yang cair, tidak kaku, dan penuh keakraban. Sesekali perbincangan mereka diselingi canda tawa sebelum MENKOPOLHUKAM berpamitan menaiki helikopter mewakili pemerintah Republik Indonesia.
"Sekali lagi saya secara pribadi mengucapkan terimakasih, Bib. Saya tunggu kedatangan Habib di Istana Jakarta. Sekali-kali saya ingin mengawal Anda." Pungkas Luhut seraya memberi hormat militer.(habibluthfi.net) via muslimoderat.com


Source Article and Picture : www.wartaislami.com

Seputar Presiden Minta Saran kepada Habib Lutfi bin Yahya Melalui Menkopolhukam

Advertisement
 

Cari Artikel Selain Presiden Minta Saran kepada Habib Lutfi bin Yahya Melalui Menkopolhukam